Roh Percikan Illahi (Thought Adjuster)


Mengapa Roh adalah kunci kehidupan abadi? Salah satu pokok terpenting Buku Urantia adalah Roh, khususnya Roh yang menempati manusia, yaitu Roh Percikan atau Pecahan dari Bapa Semesta. Inilah kunci dan inti dari yang namanya agama, Ia amat sangat penting sebab hanya Roh yang memberikan kehidupan setelah mati pada manusia! Roh Tuhan itu menempati manusia!





Tema mengenai Roh Percikan Illahi yang disebut buku ini sebagai the Thought Adjuster, atau Father's Fragment  atau Mystery Monitor dibahas dalam beberapa paper sekaligus:
107. Origin and Nature of Thought Adjusters  Asal usul dan wujudnya
108. Mission and Ministry of Thought Adjusters Misi dan pekerjaannya
109. Relation of Adjusters to Universe Creatures Hubungannya dengan makhluk2 alam semesta
110. Relation of Adjusters to Individual Mortals Hubungannya dengan kita
111. The Adjuster and the Soul Roh dan jiwa kita
112. Personality Survival (keselamatan hidup setelah mati)


Peran Roh itu vital, karena hanya Ia yang bisa memberi hidup setelah mati, artinya hidup kita tergantung dari Dia yang ada didalam kita, Roh Percikan Illahi itu. Buku Urantia memberikan penjelasan detil proses KEMATIAN manusia dan apa yang terjadi setelah mati, kemana perginya, syarat kelangsungan hidup abadi, wujud kita setelah mati, dan sebagainya.  
http://www.urantia.org/en/urantia-book-standardized/paper-47-seven-mansion-worlds
http://www.urantia.org/en/urantia-book-standardized/paper-112-personality-survival



Betapa pentingnya Roh ini berhubungan dengan Agamanya Isa Almasih/Yesus, pokok ajaran Buku Urantia. Isa itu semasa hidupnya sangat taat pada Roh yang ada didalamnya, Roh dari Bapa nya.  

Roh itu tidak pernah keliru. Ia bicara dari dalam hati nurani yang terdalam.


UB bicara tentang fakta ini, bahwa keselamatan dan kehidupan abadi akan terjadi jika kita meniru dan mengikuti teladan Nabi Isa atau Yesus, yaitu dengan mengikuti petunjuk Roh yang di dalam. Yesus melakukannya, dan membuktikannya, karena ia hidup setelah mati sebagai bukti. Kalau kita ikuti metodenya, pasti kita akan mencapainya juga. Kata UB, hidup ini seperti masa pacaran atau pertunangan antara kita dan Roh yang menempati kita.  Kalau cocok dan kita kooperatif maka akhirnya kita akan menyatu selamanya dengan Roh dan mendapatkan hidup abadi.

Inilah teknik atau metode riil dimana orang mendapatkan keselamatan atau kehidupan abadi. Bukan hanya janji tapi tidak tahu mekanismenya. Roh Tuhan itulah hidup kita! Sebab itulah tema mengenai Roh ini sangat penting. Pengalaman dengan Roh itu nyata, seragam, universal dan umum pada diri setiap orang, beragama atau tidak, apapun agamanya. Salah satu "pekerjaanNya" adalah mendorong manusia untuk mencari kebenaran. Agama itu dipelopori oleh Roh. Yang disebut "agama" itulah tanggapan manusia terhadap pekerjaan Roh. Spiritualitas itu pekerjaan Spirit.

Roh yang diuraikan dalam Buku Urantia ada tiga yang penting:
1. Roh Kehidupan pemberi nyawa pada semua makhluk. http://urantiabook.org/newbook/ub/ppr036_5.html  Roh ini berasal dari Mother Spirit alam semesta lokal kita. 
2. Roh Kebenaran, Rohnya Michael Christ, yang membantu dan mewakili Dia. http://www.urantia.org/en/urantia-book-standardized/paper-194-bestowal-spirit-truth
3. Roh yang Didalam manusia. Pecahan atau fragmen dari Bapa Semesta. Disebut Thought Adjuster sesuai pekerjaannya. Informasinya panjang lebar sesuai yang sudah dicantumkan di atas, di Paper 107-112.  


Kita mencari keselamatan ke segenap penjuru dunia dan mencoba berbagai tatacara, namun tahukah Anda bahwa kunci kehidupan abadi itu ada di DALAM diri Anda sendiri?  

Pasti Anda sudah mengalami pengalaman dengan Yang Didalam, bukan?

No comments:

Post a Comment